Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 05.04 under


“Siapakah yg seperti Engkau diantara para allah, ya Tuhan. Siapakah seperti Engkau, mulia karena kekudusanMu, menakutkan karena perbuatanMu yg masyhur. Engkau pembuat keajaiban” (Keluaran 15:11)


Inilah nanyian Musa yg sudah mengalami berbagai macam kesulitan & juga mengalami berbagai keajaiban & pertolongan Tuhan, dalam memimpin bangsa Israel dipadang gurun menuju tanah Kanaan. Musa memuji-muji Tuhan pembuat keajaiban, Allah yg besar, kuat dan dahsyat, Allah diatas segala allah dan Tuhan diatas segala tuhan.  (Ulangan 10:17) 

Dibawah ini ada suatu kesaksian dari seorang yg percaya kepada Tuhan, sebagai bahan renungan kita hari ini, semoga bermanfaat : Sejak saya diselamatkan Tuhan dari maut, saya bertobat dan percaya kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan, Raja dan Juruselamat saya dan mengakuiNya sebagai satu-satunya Allah saya yg benar dan hidup kekal (1 Yohanes 5:20) ;  saya sudah berjanji untuk melayaniNya dan membuang semua allah2 dan kuasa-kuasa lain dalam hidup saya. Dan hal itu saya lakukan dg penuh tanggung jawab dan dg konsekwen terus menerus melakukannya sampai hari ini. Kemudian mulai th 2009, sesuai dg usia saya yg bertambah, Tuhan membuka bagi saya suatu pelayanan baru bagiNya yaitu menjadi seorang penulis renungan harian rohani dalam blog ini sampai sekarang. Ternyata hari demi hari saya telah mengalami banyak sekali pertolongan dan perbuatan Tuhan yg ajaib.
Ketika saya sedang sakit dan letih lesu, dan tidak mampu bikin renungan untuk besok misalnya, Tuhan izinkan kemarin bagi saya untuk beristirahat dulu agar saya menjadi pulih kembali. Biasanya untuk membuat suatu renungan harian dg bahan yg sudah Tuhan sediakan melalui hikmat yg saya terima, diperlukan waktu minimal 2 hari sebelumnya. Namun sampai kemarin Tuhan belum juga memberikan hikmatNya kepada saya, dan ketika hari ini saya merasa baikkan dan segar, maka barusan siang tadi saya dapat hikmatNya yaitu untuk menulis tentang “Tuhan, Allah yg ajaib, Allah pembuat keajaiban”. (Keluaran 15:11) 

Bukan hanya dalam urusan tugas melayani Tuhan, tetapi dalam semua urusan kehidupan sehari-hari pun, Tuhan adalah Allah pembuat keajaiban dan menggenapiNya. (Matius 6:33) Ketika suatu saat saya sedang mengetik bahan renungan, tiba2 kaki saya digigit nyamuk beberapa kali, dan seketika itu juga saya mendengar seolah-olah ada suara yg berkata di kuping saya: kamu terkena DBD….kamu terkena DBD…. Dan suara itu bukan hanya sekali terdengar, tetapi terus menerus; sampai akhirnya saya tanyakan kepada dokter apa obatnya untuk menyembuhkan sakit DBD. Lalu saya segera beli & minum obatnya sesuai dg resepnya. Dan keesokkan harinya, saya periksa darah di laboratorium, ternyata sel darah merah saya sudah turun jadi 150ribu, padahal biasanya sekitar 250ribu sel darah merah. Diperiksa lagi keesokkan harinya, sel darah merah saya turun lagi sampai 100ribu, lusanya turun lagi jadi 80 ribu, lalu saya periksa lagi keeokkannya ternyata sel darah merah saya mulai naik jadi 100 ribu dan seterusnya naik sampai saya menjadi sembuh dan sehat kembali.  Kalau saja saya terlambat meminum obatnya, maka saya pasti harus dirawat di rumah sakit dan diinfus untuk dapat menyembuhkannya. Sehingga saat terserang DBD pun, saya tetap bisa membuat renungan harian dalam blog ini seperti biasa. 
Belum lagi keajaiban Tuhan yg saya terima dalam hidup sehari-hari, ketika suatu saat saya sedang butuh uang, dan sebagai orang yg percaya kepada Tuhan, saya tidak boleh pinjam uang ataupun minta2; sebab Tuhan sudah mengatakannya dan Ia sendiri tidak pernah minta2 uang kepada para pengikutNya. Tiba-tiba saja di pagi hari itu, ada seorang yg mengirimkan amplop berisikan uang dg tulisan pengirim “no name”. Dan hal ini bukan hanya terjadi sekali saja, melainkan berkali2, setiap kali saya sedang membutuhkan ; seolah-olah dia tahu oleh hikmat Tuhan untuk mengirimkan uang tsb kepada saya. Dan masih ada banyak sekali perbuatan ajaib lainnya dari Tuhan.Untuk itu, saya sangat bersyukur kepadaNya dan memuji-mujiNya senantiasa : Terpujilah Tuhan, Allah pembuat keajaiban, Allah yg besar, kuat dan dahsyat !! 

Pertanyaannya bagi kita sekarang adalah : Sebagai orang-orang yg percaya kepada Tuhan, apakah kita mau sungguh2 percaya kepadaNya, bahwa Ia adalah Allah pembuat keajaiban, Allah diatas segala allah, Allah yg benar dan hidup kekal & selalu menyertai kita dalam perjalanan hidup ini, menuju kehidupan kekal ; seperti juga dahulu Ia selalu menyertai bangsa Israel dalam perjalanan di padang gurun, menuju tanah Kanaan ? Sebaiknnya jawaban kita adalah seperti yg difirmankan Tuhan kepada bangsa Israel melalui Musa dulu, dan sekarang firmanNya ini juga berlaku bagi kita sebagai bangsa Israel rohani, yaitu "Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu". Jadi Tuhan katakan agar kita percaya kepadaNya dg sungguh-sunnguh, supaya kita & keturunan kita hidup sehat, panjang umur, bahagia, damai dan sejahtera. (Ulangan 30:19-20)

Doa kami:
Tuhan Yesus, tambahkanlah dan bangkitkanlah iman kami kepadaMu. Amin 


0 comments so far:
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin