Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 05.10 under


“Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: Kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah engkau kecut dan tawar hati, sebab Tuhan, Allahmu menyertai engkau kemanpun engkau pergi”. (Yoshua 1:9)



Ada suatu pertanyaan yg ditanyakan oleh seorang guru agama Kristen kepada para murid2nya : Apakah ayat firman Tuhan yg favorit bagimu ? Ada banyak jawaban dari mereka, antara lain Matius 6:30-34, ada juga yg mengatakan Mazmur 119:105, atau Roma 10:13, ada juga yg mengatakan Efesus 2:20, Yosua 1:9…….dll. Masing2 mempunyai ayat firman Tuhan yg favorit bagi mereka, sesuai dg pengalaman & jalan hidup mereka masing-masing.

Hari ini, marilah kita renungkan salah satunya yaitu firman Tuhan pada kitab Yoshua 1:9. Ketika itu, sejak Musa dipanggil Tuhan, Yosua diangkat Tuhan menjadi pengganti Musa untuk memimpin bangsa Israel yg jumlahnya banyak sekali termasuk anak2 perempuan dan semua harta benda & ternak mereka, menuju tanah Kanaan, yg dijanjikan Tuhan, yg berlimpah-limpah susu dan madunya. (Bilangan 13:27) Tetapi ketika itu Yosua tidak tahu tentang berbagai macam masalah, rintangan, kesulitan apa yg akan dihadapinya & bangsa Israel, sebelum mereka bisa masuk & menetap di negri itu. Dari Alkitab kita mengetahui bahwa salah satu rintangan diantaranya yg harus mereka lalaui adalah  harus menyeberangi sungai Yordan yg pasang. Padahal disana tidak ada perahu yg bisa mengangkut mereka semua. Oleh sebab itu, Tuhan menyampaikan firmanNya tsb  diatas kepada Yosua untuk meneguhkan & menguatkan hatinya. Untuk dapat mengalahkan semua rintangan itu, selain iman kepada Tuhan, keberanian  & pengorbanan dari bangsa Israel, terutama juga dibutuhkan keajaiban, perlindungan dan pertongan dari Tuhan. Sebab bangsa Filistin yg tinggal di Kanaan sangat banyak jumlahnya & lebih kuat dari bangsa Israel. Mereka kuat-kuat & tinggi besar, bahkan ada beberapa suku diantaranya seperti raksasa besarnya dan selain itu kota-kota mereka berkubu/dikelilingi benteng dll. (Bilangan 13:28-33)

Demikian juga halnya, sebagai orang-orang yg percaya kepada Tuhan, setelah menjalani hidup di dunia yg fana ini, kita-pun dijanjikan Tuhan akan masuk kedalam suatu kehidupan baru yg kekal di sorga, penuh dg damai & sejahtera, tidak ada lagi maut, atau perkabungan atau ratap tangis atau dukacita. (Wahyu 21:4) Tetapi seperti Yosua, kita juga tidak tahu tentang berbagai macam pencobaan, godaan, masalah, kesulitan apa yg akan kita hadapi dalam menjalani hidup yg fana ini. Untuk itu, firman Tuhan diatas juga masih berlaku bagi kita sebagai keturunan rohani sejati dari Abraham, Ishak dan Yakub atau Israel. (Roma 2:29)

Yang diperlukan bagi kita utk menjalani hidup kita yg fana ini, adalah iman yg teguh kepada Tuhan, keberanian hidup sesuai dg firmanNya dan pengorbanan dari semua hidup yg penuh hawa nafsu kedagingan & keduniawian kita, yaitu kita mau selalu hidup dalam pertobatan hari demi hari agar kita tetap berkenan kepada Tuhan. Janganlah kita kuatir, takut dan gentar ketika menghadapi berbagai godaan, pencobaan, kesulitan yg sulit & berat. Dan janganlah iman kita kepada Tuhan menjadi goyah atau gugur. 

Sebab, Tuhan pasti menyertai, menolong, memelihara, membimbing kita kemanapun kita pergi dan apapun yg kita lakukan. Kita akan menjumpai & mengalami berbagai macam pertolongan, perlindungan dan mujizat Tuhan dalam hidup ini; sampai semua rencanaNya digenapi dalam hidup kita, yaitu rencana damai sejahtera yg memberikan hari depan bagi kita yg penuh damai sejahtera. (Yeremia 29:11-14) Dan akhirnya seperti yg Yoshua alami dahulu, maka kita-pun pasti akan berhasil masuk kedalam kehidupan yg baru & kekal bersama Tuhan.

Doa kami:
Tuhan Yesus, tolonglah, tabahkanlah & teguhkanlah kami senantiasa agar dapat hidup hari demi hari sesuai firmanMu dan setia percaya kepadaMu sampai akhirnya. Amin



0 comments so far:
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin