Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 04.58 under


"Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan sekalipun sarangmu ditempatkan diantara bintang bintang, dari sana pun Aku akan menurunkan engkau, - demikianlah firman Tuhan." (Obaja 1:4)


Dalam kitab Obaja, ditulis suatu kisah tentang bangsa Edom keturunan Esau, anak sulung Yakub, yg dikenal sebagai bangsa yg sombong.
Mereka membanggakan kehebatan & kemampuan mereka dan pengaruh mereka ditengah bangsa2 lain. Mereka mengandalkan lokasi negri & benteng mereka yg tinggi dan kokoh, kekayaan dan kemakmuran yg mereka miliki. Mereka juga mengandalkan persekutuan dengan negara2 sahabat, sehingga mereka menjadi angkuh. Dan keangkuhan mereka ini telah menipu mereka, sehingga dalam hati mereka berkata : "Siapakah yg sanggup menurunkan aku ke bumi dan mengalahkanku”? (Obaja 1:3)
Ketika itu bangsa Edom itu tidak hormat & tidak percaya kepada Tuhan dan tidak memperhitung-kan ke-maha kuasa-an Tuhan, Allah Israel. Mereka lupa bahwa Tuhan adalah Hakim yg adil, Ia sanggup meninggikan yg satu dan merendah-kan yg lain. (1 Samuel 2:7 dan Mazmur 75:8) Maka sesuai dg firmanNya tersebut diatas, terhadap bangsa Edom yg sombong itu, Tuhan berfirman : " Sekalipun engkau terbang tinggi seperti burung rajawali, bahkan sekalipun sarangmu ditempatkan diantara bintang2, dari sanapun Aku akan menurunkan engkau". Demikianlah bangsa Edom direndahkan dan dihancurkan Tuhan. (Yeremia 49:7-22)

Demikian juga halnya dg Goliat yg badannya besar sekali & tingginya sekitar 3 m, mengenakan helm tembaga & mengenakan baju penutup badan yg bersisik tembaga yg beratnya 57 kg, membawa pedang & tombak besi yg beratnya 7 kg dan disertai oleh seorang tentara yg membawa perisainya, Goliat sangat lah mengandalkan keadaan, kekuatan dan kemampuannya sendiri, dan dia menjadi orang yg sombong & terlalu percaya diri. Goliat menghina seluruh bangsa Israel, barisan daripada Tuhan, Allah yg hidup dan juga menghina Daud yg kecil perawakannya & yg menantangnya. Tetapi Tuhan melalui Daud yg percaya kepadaNya & mengandalkanNya, Ia merendahkan Goliat, sehingga dia dikalahkan oleh Daud dengan hanya diserang oleh sekali dikatepel batu yg nancap di dahinya, lalu jatuh dg mukanya ketanah, kemudian dipotong kepalanya oleh Daud. (1 Samuel 17:1-11,40-54)

Kesombongan/keangkuhan adalah berkaitan dengan cara pandang kita terhadap Allah dan apa yg kita andalkan dalam hidup ini. Apakah sebagai orang-orang yg percaya kepada Tuhan, kita menghormati & mengandalkan Yesus Kristus sebagai Tuhan kita yg maha kuasa ? (Matius 28:18) Apakah kita percaya kepadaNya sebagai Allah yg benar dan hidup kekal ? (1 Yohanes 5: 20)  Kalau demikian halnya, maka kita pasti akan ditinggikanNya.
Tetapi sebaliknya, kalau kita angkuh / sombong seperti bangsa Edom dan Goliat dulu, yaitu tidak menghormati Tuhan, tidak mengandalkanNya dan tidak percaya kepadaNya; maka kita-pun  pasti akan direndahkan oleh Tuhan. (1 Samuel 2:6-8)
Sekarang pilihannya ada ditangan kita !!
                                       
Doa kami;
Tuhan Yesus,  sempurnakanlah iman kami agar dapat lebih sungguh lagi percaya kepadaMu dan mengandalkanMu. Amin

0 comments so far:
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin