Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 04.21 under
Hamba taat kepada tuannya
Efesus 6:5-8
Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia dengan takut dan gentar, dan dengan tulus hati, sama seperti kamu taat kepada Kristus,jangan hanya di hadapan mereka saja untuk menyenangkan hati orang, tetapi sebagai hamba-hamba Kristus yang dengan segenap hati melakukan kehendak Allah,dan yang dengan rela menjalankan pelayanannya seperti orang-orang yang melayani Tuhan dan bukan manusia. Kamu tahu, bahwa setiap orang, baik hamba, maupun orang merdeka, kalau ia telah berbuat sesuatu yang baik, ia akan menerima balasannya dari Tuhan.

Dahulu ketika saya masih bekerja sebagai karyawan salah satu perusahaan, saya dipercaya menjadi wakil kepala cabang yang baru dibuka, saya menjalankan semua pekerjaan dengan baik tetap akrab dengan rekan-rekan kerja yang adalah teman-teman lama sesama karyawan. Karena sesuatu dan lain hal yang sayapun tidak paham apa penyebabnya pimpinan tidak menyukai keakraban atau kedekatan saya dengan teman-teman dan beberapa hal lain yang memicu, akhirnya terjadi pertengkaran, sayapun menghadap pimpinan pusat dan beliau yang saat itu juga adalah sebagai pendiri dari persekutuan doa air hidup ini menasihati saya dan membukakan ayat alkitab   
Efesus 6:5
Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia dengan takut dan gentar, dan dengan tulus hati, sama seperti kamu taat kepada Kristus,dan           1 Petrus 2:18
Hai , hamba-hamba, tunduklah dengan penuh ketakutan kepada tuanmu, bukan saja kepada yang baik dan peramah, tetapi juga kepada yang bengis
pesan beliau waktu itu kita harus tunduk kepada atasan sekalipun kita tidak bersalah. Saat itu memang ada penolakan dan kemarahan dalam diri karena tidak bisa menerima (merasa benar), tapi saya mau belajar dan mau taat perintah Tuhan. Akhirnya saya dipindahkan ke cabang lain, singkat cerita setelah beberapa lama kemudian  kami bertemu kembali dalam satu kantor (dalam hati saya pikir dia masih ada kemarahan) dan ternyata setelah bertemu kami saling senyum dan berjabat tangan, dia mengatakan kepada saya apa yang dahulu terjadi karena masih kekanakan, hubungan kamipun jadi baik.

Saya percaya jika kita melakukan yang benar dan mau taat akan perintahNya, maka Allah akan memulihkan dan menjadikan semua indah pada waktunya.
Jalankan saja perintah Tuhan dengan benar itu bagian kita, selanjutnya adalah bagian Tuhan yang membela kita lewat Roh KudusNya dan membuat segala sesuatu baik bagi semua orang yang hidup berkenan kepadaNya.
Lukas 12:11-12
Apabila orang menghadapkan kamu kepada majelis-majelis atau kepada pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa, janganlah kamu kuatir bagaimana dan apa yang harus kamu katakan untuk membela dirimu.Sebab pada saat itu juga Roh Kudus akan mengajar kamu apa yang harus kamu katakan."

Segala sesuatu tidak ada yang mudah, namun tidak ada yang tidak bisa dilakukan jika kita mau dan bertekad dengan pertolongan Tuhan. Apa yang menurut kita baik belum tentu baik bagi orang lain, oleh karena itu lakukan yang benar saja sesuai firman Tuhan, maka Tuhan yang bela yang benar pasti akan mendatangkan kebaikan bagi semua orang.

Doa kami : Tuhan Yesus kami mau hidup taat melakukan perintahMu karena itu yang berkenan kepadaMu.amin 

Tuhan Yesus memberkati (yl)

3 comments so far:
    Anonim 27 Juli 2024 pukul 05.20 , mengatakan...

    Walaupun akan bertentangan dgn diri sendiri, tapi ketundukan adalah perintah Tuhan.
    Jika kita taat melakukan, tanpa kita sadari, diri kita sedang dibentuk, Katakter pribadi kita sdg dibentuk.

    Saat proses itu mmg sakit. Tapi dampak kedepan luar biasa. Kita akan jadi berkat bagi banyak org krn ketundukan kita
    Haleluya

     
    Anonim 27 Juli 2024 pukul 06.27 , mengatakan...

    Amin

     
    Anonim 27 Juli 2024 pukul 07.31 , mengatakan...

    Amin.. sayapun mengalaminya Tuhan selalu menolong. Gbu

     
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin