Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 05.34 under
Shallom..
Tahan uji
Yakobus 1:12
Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.

Bapa Abraham disebut Bapak orang beriman, karena taat dan setia serta punya iman besar kepada Tuhan. Ketika diuji untuk menyerahkan apa yang dikasihinya, bapa Abraham taat dan melakukan dengan beriman Tuhan pasti memberikan dan melakukan yang terbaik bagi umatNya yang taat dan setia kepadaNya. Abraham diberkati Tuhan luar biasa.
2 Korintus 10:18
Sebab bukan orang yang memuji diri yang tahan uji, melainkan orang yang dipuji Tuhan. 

Ayub juga berhasil melewati ujian, dia tetap setia dan taat kepada Tuhan setelah kehilangan segalanya dan Tuhan menggantikan berkalilipat.
Yusuf tetap baik disaat Tuhan memulihkan hidupnya dengan mengangkatnya tinggi, ketika dijual sebagai budak oleh saudaranya, dia jalankan dengan baik, dengan pertolongan Tuhan dia diangkat, namun kembali Yusuf diuji, dia  digoda istri potifar, Yusuf menolak godaan walau tau resikonya dan dia jalani dipenjara karena difitnah, Yusuf tetap melakukan yang terbaik sehingga menjadi kesayangan kepala penjara, lalu Tuhan kembali mengangkatnya lewat hikmat mengartikan mimpi raja. Tuhan mengangkat Yusuf lebih tinggi dari yang sebelumnya karena sudah teruji. Berikutnya ketika Yusuf bertemu dengan saudara-saudaranya yang sudah jahat kepadanya dia tidak membalas, padahal bisa saja hal itu dilakukannya karena kekuasaan yang dimiliknya, tetapi dengan rendah hati dia mengatakan bahwa apa yang dialami adalah rencana Tuhan agar dia bisa menjadi berkat (memelihara kehidupan/menjamin kelanjutan keturunan) bagi keluarga dan bangsanya dikemudian hari.
Kejadian 45:5,7-8
Tetapi sekarang, janganlah bersusah hati dan janganlah menyesali diri, karena kamu menjual aku ke sini, sebab untuk memelihara kehidupanlah Allah menyuruh aku mendahului kamu.Maka Allah telah menyuruh aku mendahului kamu untuk menjamin kelanjutan keturunanmu di bumi ini dan untuk memelihara hidupmu, sehingga sebagian besar dari padamu tertolong.Jadi bukanlah kamu yang menyuruh aku ke sini, tetapi Allah; Dialah yang telah menempatkan aku sebagai bapa bagi Firaun dan tuan atas seluruh istananya dan sebagai kuasa atas seluruh tanah Mesir.

Saudaraku dimanapun dan dalam situasi apapun tetap lakukan yang terbaik, yang benar seperti untuk Tuhan, ujian jangan merubah kita untuk tetap baik, benar dan setia kepada siapapun terutama kepada Tuhan. Ingatlah bahwa rencana Tuhan adalah hari depan yang penuh harapan bagi mereka yang tetap setia dan taat melakukan firmanNya. 
Roma 5:3-5
Dan bukan hanya itu saja. Kita malah bermegah juga dalam kesengsaraan kita, karena kita tahu, bahwa kesengsaraan itu menimbulkan ketekunan,dan ketekunan menimbulkan tahan uji dan tahan uji menimbulkan pengharapan. Dan pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita.

Doa kami : Tuhan kami mau hidup benar, hidup kudus, taat dan setia kepadMu, mampukan kami bahkan disaat ujian iti datang.amin

Tuhan Yesus memberkati (yl)



0 comments so far:
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin