Pengumuman

Selamat Datang di Blog Persekutuan Doa Air Hidup.


Tuhan Yesus Memberkati.
ENTER

Anda rindu ingin membagikan berkat berupa renungan atau kabar gembira atau kesaksian pribadi? Kirim ke pdairhidup@gmail.com
POSTED BY Persekutuan Doa Air Hidup on 00.00 under
 "Saudaraku yang kekasih,janganlah meniru yang jahat,melainkan yang baik. Barangsiapa berbuat baik,dia berasal dari Allah,tetapi barangsiapa berbuat jahat, dia tidak pernah melihat Allah". (3 Yohanes 11)


Berbuat baik,ada bermacam-macam bentuknya antara lain : memberi pertolongan/bantuan, memberi sumbangan/persembahan, mengujungi & mendoakan orang sakit, mengampuni orang yang bersalah/menghina kita, mengunjungi mereka yang dipenjara, memberitakan Injil Tuhan Yesus Kristus, dan lain sebagainya.

Berbuat kebaikkan haruslah dari hati yang tulus & rela berkorban, tanpa mengharapkan balasan, pujian. Misalnya, rela berkorban tenaga, pikiran, perasaan dan lain-lain.

Tetapi masalahnya: Ada banyak orang yang tidak mau melakukannya. Oleh karena itu di dalam Alkitab, ada banyak sekali dicatat contoh-contoh tentang melakukan kebaikkan, untuk mengingatkan kita.

Ada orang yang menunggu sampai jadi kaya dulu, barusan melakukan kebaikkan. Tetapi biasanya orang-orang demikian tidak akan pernah memberi/berbuat baik. Sebab secara umum, biasanya merekapunya kecenderungan untuk memegang erat-erat apa yang telah dimilikinya/dikumpulkannya, daripada memberikannya dengan tulus & sukarela bagi mereka yang membutuhkan. Semakin banyak hartanya, maka akan semakin terikatlah orang itu pada hartanya dan disitulah hatinya berada. (Lukas 12:34)  

Misalnya : Ada banyak orang yang memberikan uang persembahan di gereja, tetapi ada juga seorang  janda miskin yang memberikan persembahannya hanya 2 peser saja. Tuhan mengatakan bahwa janda miskin itu memberi lebih banyak daripada seluruh orang-orang yang memberikan persembahannya. Sebab mereka semua memberi dari kelebihannya, yaitu didompetnya, dirumahnya, di bank nya dan lain-lain, mereka masih punya banyak uang. Sedangkan janda itu memberi dari kekurangannya yaitu seluruh nafkahnya & dari apa yang ada padanya. (Markus 12:41-44) Tuhan sangat menghargai janda miskin itu.

Demikian juga dalam kisah tentang Imam, orang Lewi dan orang Samaria. Iman dan orang Lewi yang melihat orang Israel yang dirampok dan disiksa oleh para penjahat dan tergeletak di jalan membutuhkan pertolongan, tetapi kedua orang ini berjalan saja melewati orang yang dirampok itu. Sedangkan orang Samaria yang murah hati & penuh belas kasihan, dia mau menolong sesamanya. (Lukas 10:30-36)

Contoh lainnya : Ada seorang yang kaya raya, dia sudah melakukan segala perintah Allah sejak masa mudanya, tetapi ketika Tuhan menyuruhnya untuk menjual hartanya dan membagi-bagikan itu kepada orang miskin, lalu mengikut Tuhan. Tapi orang kaya itu tidak mau menuruti nasihat Yesus, dia lebih mementingkan harta kekayaannya yang sangat banyak ; dia telah gagal memperoleh keselamatan kekal yang dari Tuhan. (Lukas 18:19-24)

Tapi ada juga orang kaya yang lain yang namanya Zakheus, seorang kepala pemungut cukai yang kaya raya. Zakheus sangat berbeda dengan orang kaya dalam contoh diatas. Ketika Tuhan datang mengunjunginya, Zakheus  bertobat, percaya & menuruti nasihat Yesus. Dia menjual setengah dari harta miliknya dan memberikannya kepada orang miskin, dan kalau ada orang-orang yang diperasnya maka dia akan kembalikan dengan 4 x lipat. Sehingga Zakheus  menerima keselamatan kekal yang dari Tuhan. (Lukas 19:9)

Tantangan dari harta kekayaan, badan yang sehat & kuat, otak yang cerdas & ber-pendidik-kan, mempunyai banyak keahlian/talenta/bakat, umur yang panjang  dan lain-lain, adalah terletak pada bagaimana pemiliknya dapat hidup dengan hati yang bersyukur kepada Allah dan bermurah hati kepada sesamanya.

Sebab semuanya itu hanyalah titipan saja dari Tuhan selama kita hidup didunia ini.  Selama kita masih hidup & mempunyai kesempatan dan kemampuan untuk berbuat baik, maka segeralah lakukan & jangan berlambat !! Sebab semuanya itu adalah merupakan korban-korban yang berkenan kepada Allah. (Ibrani13:16)

Doa kami :
Tuhan Yesus, tolonglah kami dan penuhilah hati dan pikiran kami dengan kebaikkan dan kasihMu, agar kami dapat menuruti firmanMu.Amin.

 
0 comments so far:
-->

Copyright 2012 Persekutuan Doa Air Hidup | Halaman ini adalah ruang maha kudus Tuhan, dimana kita menikmati hadiratNya, firmanNya, kasihNya, kuasaNya, berkatNya, didikanNya, pimpinanNya, penghiburanNya, perlindunganNya dan segalaNya. Jadi bukanlah halaman untuk berbinis atau segala macam bentuk kegiatan duniawi. Tuhan berkati. Amin